Minggu, 19 Januari 2014

Mana Diary Liburannya?

AsSalam’alaykum.

Sobat FQ. Kaifa halukum ? semoga selalu dalam kebaikan dan keberkahan ya. Wah sudah lama nih ya kita tidak sharing-sharing. Kemarin terakhir kita baru saja membahas tentang liburan sekolah ya. Nah sekarang kan teman-teman pasti sudah mulai kembali masuk nih ya ke aktivitas menuntut ilmu.

Saya tahu liburan sobat FQ kemarin pastilah sangat menyenangkan bukan. Entah itu berpergian keluar, bermain bersama teman atau menonton tv bersama keluarga dan yang lainnya. Tapi semua itu kalau sobat tidak menuliskannya nanti kesenangan itu bisa menguap begitu saja.

Loh ko menguap ? iya menguap, maksudnya terlupakan begitu saja teman-teman. Pada ga mau kan kisah menyenangkan dan moment-moment indah bersama keluarga ketika liburan terlupakan begitu saja. Nah sobat FQ sebelum terlembat yuk ingat-ingat kembali moment-moment indah bersama keluarga ketika liburan kemarin.  Diingat-ingat lalu ditulis dengan perasaan. InsyaAllah moment indah itu tidak akan terlupakan deh.

Ga usah minder kalau tulisan kamu masih jelek, ga jelas dan sebagianya, namanya juga belajar ya. Ingat sobat FQ awalnya memang hanya menjadi sebuah catatan-catatan kecil pribadi yang tak beraturan. Namun siapa sangka kalau catatan itu nanti bisa berubah menjadi sebuah kisah yang bisa di baca untuk semua orang. Sebuah kisah inspiratif yang diilhami dari catatan pengalaman hidup sobat sendiri. Catatan-catatan kecil yang sobat tulis. Sobat bisa membuat kisah dari catatan-catatan kecil itu.  

Saya yakin sobat FQ pasti mempunyai catatan dalam hidup ini. Tapi catatan yang aku maksud bukanlah catatan yang teman-teman tulis ketika guru atau dosen menerangkan berkaitan dengan pelajaran umum. Tapi catatan yang aku maksud ialah sebuah catatan yang Sobat tulis ketika hidup ini menerangkan tentang sesuatu hal kepada kita. Entah itu sesuatu yang kita senangi ataupun tidak. Ini lebih bersifat catatan pribadi sobat, catatan perjalanan sesuatu yang sobat senangi ataupun tidak senangi. Catatan yang saya maksud adalah Diary.

Ingat sobat FQ, menulis diary itu memang terlihat seperti tidak menyenangkan, tidak berguna, dan membosankan. Itu adalah ujian untuk menjadi orang besar sobat. Perlu sobat FQ tahu bahwa orang-orang besar didunia ini selalu meninggalkan sesuatu untuk dibaca untuk orang lain. Entah itu buku ilmu, novel, artikel dsb.

Tapi sobat FQ harus tahu bahwa menulis itu jangan diniatkan untuk buat buku, untuk jadi hebat, untuk jadi penulis terkenal dsb. Tapi menulislah karena Allah dan karena kalian memang suka menulis. Entah nantinya sobat FQ menjadi penulis hebat dan terkenal atau tidak itu tidak penting. Karena yang penting sobat FQ bisa membiasakan menulis itu sudah cukup. Ingat sobat FQ, menulislah karena kalian memang suka menulis.  

By : Tim FQ

Tidak ada komentar:

Posting Komentar